Bisnis.com, JAKARTA - Operasi yang dijalani penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan sudah berhasil dilakukan.
Juru bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Febri Diansyah mengatakan operasi mata kiri Novel berjalan lancar.
"Alhamdulillah, operasi tambahan untuk mata kiri Novel sudah selesai sekitar pukul 19.00 WIB tadi [kemarin]," ujarnya, seperti dilansir dari Tempo.co, Selasa (13/2/2018).
Febri turut mendampingi operasi Novel, yang melibatkan dokter ahli dari Singapura dan Inggris. Operasi tersebut dilakukan karena belum maksimalnya pertumbuhan selaput mata kiri bagian tengah.
"Besok akan dilakukan pengecekan kembali oleh dokter ahli," terangnya.
Pada Desember 2017, Novel juga telah menjalani operasi di Singapore National Eye Centre. Dalam operasi itu, dokter melakukan penanaman kembali bagian gusi di mata kiri Novel.
Sekitar 90% kornea mata kiri Novel terbakar setelah disiram air keras pada 11 April 2017. Dia diserang dengan air keras oleh dua orang tak dikenal setelah melaksanakan salat subuh di Masjid Al-Ikhsan, tak jauh dari rumahnya, di Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Operasi tahap satu telah sukses dilakukan pada 17 Agustus 2017. Setelah operasi tahap pertama itu, mata Novel tampak putih karena diselubungi olesan salep krim.