Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

REI Bali Proyeksikan Harga Rumah Subsidi 2019 capai Rp190 Juta

Real Estat Indonesia Bali memproyeksikan harga rumah bersubsidi pada 2019 bisa meningkat menjadi Rp190 juta agar program sejuta rumah bisa terwujud di pulau ini.
Ilustrasi/Bisnis
Ilustrasi/Bisnis

Kabar24.com, DENPASAR -- Real Estat Indonesia Bali memproyeksikan harga rumah bersubsidi pada 2019 bisa meningkat menjadi Rp190 juta agar program sejuta rumah bisa terwujud di pulau ini.

Ketua Real Estat Indonesia (REI) Bali Pande Agus Permana Widura mengatakan dengan harga Rp190 juta maka rumah bersubsidi bisa dibangun di semua wilayah Bali.

Selama ini, developer yang tergabung dalam REI, hanya membangun rumah bersubsidi di 3 kabupaten yakni Buleleng, Jembrana, dan Karangasem. Rumah-rumah bersubdisi di 3 kabupaten itu dijual dibawah harga Rp150 juta.

Jika harga rumah bersubdisi bisa dijual seharga Rp190 juta maka kabupaten lainnya yakni Gianyar, Tabanan, Klungkung maupun Bangli bisa dibangun rumah serupa.

"Harga tanah di Singaraja, Jembrana, dan Karangasem sebesar 20 sampai 25 juta per are sementara daerah lain di atas itu, jadi sulit dibangun rumah bersubsidi," katanya.

Selain itu, Kabupaten Gianyar, Tabanan, Klungkung, dan Bangli juga banyak memiliki lahan produktif. Hal ini juga menjadi alasan sulitnya dibangun rumah di wilayah tersebut.

Kata dia, pihaknya harus mencari lahan yang memang sudah tidak produktif untuk dibangun menjadi kawasan perumahan. Dengan hal ini, maka ahli fungsi lahan di Bali bisa ditekan.

"Ada beberapa lahan yang sudah tidak produktif, ini yang seharusnya yang bisa dialih fungsi lahankan tapi memilihnya yang masih kendala," katanya.

Dia mengatakan walaupun rumah bersubsidi harganya lebih tinggi menjadi Rp190 juta namun diyakini ini tidak akan memberatkan masyarakat. Sebab, nilai rumah bersubsidi seharga Rp190 juta menurutnya masih aman.

"Bunga rumah bersubsidi rendah justru ini sangat membantu masyarakat," sebutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper