Kabar24.com, JAKARTA — Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa diklaim akan maju bersama Bupati Trenggalek Emil Dardak dalam pemilihan Gubernur Jawa Timur 2018.
Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan bahwa sampai saat ini belum ada laporan resmi dari Khofifah perihal keputusannya maju di pemilihan kepala daerah (Pilkada) Jatim.
“Seperti yang disampaikan sendiri oleh Bu Khofifah dia akan melapor Presiden setelah semuanya sudah lengkap, selesai,” kata Wapres, di Kantor Wakil Presiden, Rabu (22/11/2017).
Wapres juga memastikan belum ada pembicaraan dengan Presiden Joko Widodo terkait dengan perombakan kabinet, apabila Khofifah memutuskan mundur dari jabatannya sebagai menteri sosial.
“Belum, belum. Kan Bu Khofifah belum mengatakannya [ke presiden],” katanya.
Adapun, dia meminta Khofifah agar tetap memprioritaskan jam kerja sebagai Menteri Sosial kendati tengah disibukkan dengan serangkaian kegiatan menuju pemilihan Cagub Jatim 2018.
“Ya kalau sangat sibuk urusan itu tentu mengurangi waktunya untuk kegiatan-kegiatan formal. Terkecuali kalau dia urus itu hanya Sabtu Minggu, seperti biasa lah bisa,” jelasnya.
Sebelumnya, Partai Demokrat dan Partai Golkar resmi menyatakan dukungannya untuk mendukung Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa dengan Bupati Trenggalek Emil Dardak pada Pilkada Jawa Timur 2018.