Kabar24.com, BANDUNG - PDI Perjuangan (PDIP) menghormati pengusungan Wali Kota Bandung Ridwan Kamil sebagai bakal calon gubernur Jawa Barat oleh Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
"Kami menghormati posisi politik dari seorang Ridwan Kamil yang telah menetapkan sebagai calon gubernur," kata Wakil Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto di tengah silaturahmi Curah Gagasan Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat 2018 di Bandung, Rabu (25/10/2017).
Hasto juga menyatakan PDIP mengamati kemajuan dan pembangunan Kota Bandung di bawah kepemimpinan Ridwan Kamil.
"Kami juga melihat kemajuan pembangunan di Kota Bandung oleh Pak Ridwan Kamil, bagaimana upaya membangun lingkungan hidup yang lebih baik, membangun tata masyarakatnya yang berkebudayaan itu kami cermati," kata Hasto.
PDIP bahkan memantau langkah yang dilakukan Ridwan Kamil dalam mengatasi banjir di Bandung beberapa waktu silam.
"Setelah Pak Ridwan Kamil menyatakan sebagai calon gubernur, ya posisi politik PDIP menghormati hal itu, dan kami berproses untuk melakukan upaya membangun tatanan lebih baik bagi Jawa Barat atas dasar budaya dan karunia alamnya," kata Hasto.
Baca Juga
Kemarin malam di kantor DPP PPP kubu Romahurmuziy di Tebet, Jakarta, PPP resmi mengusung Ridwan Kamil dan Bupati Tasikmalaya Uu Ruzhanul Ulum sebagai bakal calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Barat pada Pilgub Jawa Barat 2018.