Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jemaah Haji Kloter I Embarkasi Medan Tiba dari Makkah Malam Ini

Jemaah haji Indonesia kloter satu Embarkasi Medan (MES-01) menjadi yang pertama diterbangkan kembali ke Tanah Air.
Jamaah haji khusuk berdoa di dalam tenda wukuf Arafah./Istimewa-Kemenag
Jamaah haji khusuk berdoa di dalam tenda wukuf Arafah./Istimewa-Kemenag

Bisnis.com, JAKARTA - Jemaah haji Indonesia kloter satu Embarkasi Medan (MES-01) menjadi yang pertama diterbangkan kembali ke Tanah Air dari Jeddah pada Rabu (6/9/2017) pukul 11.00 Waktu Arab Saudi (WAS).

Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama Nizar Ali melepas kloter satu Embarkasi Medan (MES-01) di Hotel Rawabi Mina, Syisyah, Makkah, pukul 01.00 WAS menuju Jeddah.

Selanjutnya 393 jemaah haji asal Medan, Sumatra Utara, tersebut diterbangkan dari bandara King Abdul Aziz International Airport, Jeddah pada pukul 11.00 WAS dan diperkirakan tiba di Medan pukul 23.35 WIB.

Nizar mengatakan penyelenggaraan ibadah haji 1438 H cukup sukses sejak dari tahap pemberangkatan dari Tanah Air, prosesi puncak haji di Arafah, Muzdalifah dan Mina, hingga pelepasan kloter pertama kembali ke Indonesia.

“Kami mendoakan jemaah haji Indonesia mendapatkan haji mabrur dan balasan surga. Hal itu ditandai dengan adanya perubahan kehidupan untuk menjadi lebih baik dari sebelumnya, baik dari sisi individual maupun sosial,” ujarnya.

Dia menejelaskan pihaknya atas nama Kemenag serta jajaran lintas kementerian, menyampaikan terima kasih kepada jemaah yang telah tertib dan rapi, mematuhi ketentuan dan arahan petugas haji, baik kloter maupun nonkloter.

“Ini juga yang menjadikan penyelenggaraan terlaksana dengan baik,” ujarnya .


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nurudin Abdullah
Sumber : Kemenag.go.id
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper