Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

AIA-Baznas Tumbuhkan Gaya Hidup Sehat Sejak Usia SD

PT AIA Financial Cervices, perusahaan jasa asuransi, menyerahkan dana corporate social responsibility sebesar Rp300 juta ke Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) untuk program AIA Kids Care.
Direktur Kepatuhan dan Hukum PT AIA Financial, Rasti Qatrini Manurung, menyerahkan secara simbolis dana CSR kepada Direktur Koordinasi Pendistribusian, Renbang dan Diklat Nasional Baznas, M Nasir Tajang, di SDN-01 Bendungan Hilir Jakarta, Sabtu (22/7/2017)./Istimewa
Direktur Kepatuhan dan Hukum PT AIA Financial, Rasti Qatrini Manurung, menyerahkan secara simbolis dana CSR kepada Direktur Koordinasi Pendistribusian, Renbang dan Diklat Nasional Baznas, M Nasir Tajang, di SDN-01 Bendungan Hilir Jakarta, Sabtu (22/7/2017)./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA-PT AIA Financial Cervices, perusahaan jasa asuransi, menyerahkan dana corporate social responsibility sebesar Rp300 juta ke Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) untuk program AIA Kids Care.

Program AIA Kids Care bertujuan untuk meningkatkan pemahaman gaya hidup sehat mulai dari para siswa dan warga sekolah, yang melibatkan sebanyak 1.100 siswa Sekolah Dasar (SD) Negeri 01 dan 05, Bendungan Hilir, Jakarta.

Chief Marketing Officer PT AIA Financial Cervices (AIA Indonesia), Lim Chet Ming, mengatakan AIA berkomitmen untuk membantu masyarakat hidup lebih lama, lebih sehat, dan lebih baik.

“Kami percaya, praktik gaya hidup sehat sangat baik jika dimulai sejak usia dini. Sejalan dengan komitmen kami, melalui program ini diharapkan para siswa sekolah dasar menyadari pentingnya gaya hidup sehat,” katanya, Sabtu (22/7/2017).

Menurutnya, melalui Program AIA Kids Care diharapkan para siswa SD menyadari pentingnya gaya hidup sehat dengan menjaga kesehatan tubuh dan aktif berolah raga serta menjaga lingkungan sekolah yang sehat.

Untuk itu, lanjutnya, manajemen AIA juga mengajak karyawan dan tenaga pemasarnya ikut berkontribusi langsung dalam mengusahakan kesehatan para murid dan lingkungan sekolah di SD Negeri 01 dan 05 Bendungan Hilir.

Program AIA Kids Care yang berlangsung pada 18 dan 20 Juli 2017 serta puncaknya pada hari ini, Sabtu (22/7/2017), mencakup antara lain pemeriksaan mulut dan gigi, pembagian kacamata gratis bagi siswa yang membutuhkan.

Selanjutnya, dilakukan fogging, sanitasi dan pembagian fasilitas perlengkapan kesehatan sekolah. Selain itu, para siswa juga mendapat pelatihan sepak bola dari tim sepak bola AIA dan melantik 20 dokter cilik menjadi duta kesehatan di sekolahnya.

Sementara itu Direktur Baznas M. Nasir Tajang, mengatakan kerja sama penyelenggaraaan Program AIA Kids Care sangat strategis sebagai upaya pendidikan kesehatan kepada anak-anak sekolah, sebagai generasi penerus bangsa.

Melalui program kerja sama AIA dan Baznas, lanjutnya, para siswa ditumbuhkan kesadarannya tentang lingkungan yang sehat sejak dini dan mereka juga diharapkan menularkan perilaku hidup sehat dan bersih kepada keluarganya.

"Baznas juga menurunkan tim kesehatan dari Rumah Sehat Baznas (RSB) Jakarta untuk menangani masalah kesehatan anak-anak sekolah ini," ujarnya.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nurudin Abdullah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper