Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

JAKARTA HUJAN LEBAT: Kali Karet & Pulogadung Siaga 2

Banjir kembali terjadi hari ini setelah hujan deras yang mengguyur di wilayah di Jakarta dan sekitarnya sejak Selasa (21/2/2017).
Warga melintas di atas Pintu Air Karet, Jakarta, Selasa (2/2)/Antara
Warga melintas di atas Pintu Air Karet, Jakarta, Selasa (2/2)/Antara

Bisnis.com, JAKARTA- Banjir kembali terjadi hari ini setelah hujan deras yang mengguyur di wilayah di Jakarta dan sekitarnya sejak Selasa (21/2/2017).

Sutopo Purwo Nugroho, Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB dalam siaran persnya mengatakan debit sungai di wilayah Jakarta meningkat.

"Pintu air di Kali Karet dan Pulogadung status Siaga 2 sedangkan Sungai Ciliwung di Manggarai dan Sungai Angke Hulu status Siaga 3. Diprediksi beberapa daerah di bantaran sungai terendam banjir," ujarnya.

Diperkirakan, kata dia, hujan masih merata dan berpotensi meningkatkan debit banjir.

Banjir masih merendam beberapi lokasi di Kelurahan Cipinang Melayu Kecamatan Makasar Jakarta Timur. Adapun pihaknya mencatat status siaga beberapa sungai sebagai berikut:

Katulampa 50 cm (siaga 4);
Depok  125 cm(siaga 4);
Manggarai 785 cm (siaga 3 );
Karet 560 cm (siaga 2);
Krukut Hulu 100 cm (siaga 4);
Pesanggrahan 85 cm (siaga 4);
Angke Hulu 175 cm (siaga 3);
Waduk Pluit -165 cm;
Pasar Ikan 195 cm (siaga 3);
Cipinang Hulu 110 cm (siaga 4);
Sunter Hulu 65 cm (Siaga 4);
Pulogadung  700 cm (siaga 2);

Berdasarkan laporan masyarakat dari media sosial dari Petabencana.id terpantau banjir dan genangan merata di Jakarta Timur, Jakarta Utara dan sebagian Jakarta Barat.

Masyarakat dihimbau untuk waspada. BMKG memperkirakan potensi hujan masih cukup tinggi. Waspadai banjir.

Untuk informasi lokasi banjir dan status sungai serta tinggi muka air sungai di Jakarta silakan membuka Petabencana.id


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Miftahul Khoer
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper