Kabar24.com, JAKARTA - Pemeriksaan terhadap ekonom Ichsanuddin Noorsy sebagai saksi atas kasus makar akhirnya selesai sekitar pukuk 01.00 WIB dini hari, Selasa (10/1/2017).
Ichsanuddin yang diperiksa sejak pukul 10.00 WIB, Senin (9/1/2017) menyebutkan dirinya diberi sekitar 22 pertanyaan dan jawaban-jawabannya kemudian dituangkan dalam 28 halaman. Pemeriksaan yang berlangsung selama kurang lebih 15 jam tersebut dibagi dalam tiga sesi.
"Model pemeriksaan tiga kali, selesai penyidik diperiksa lagi bertahap tiga kali," sebutnya, Selasa (10/1/2016).
Adapun pertanyaan yang diajukan kepadanya adalah seputar peristiwa yang terjadi pada 17 November di Universitas Bung Karno dan kehadirannya pada aksi 212 di Monumen Nasional. Dalam pemeriksaan ini, dia menjadi saksi bagi sejumlah tersangka dugaan kasus makar, bukan hanya Rachmawati Soekarnoputri seperti yang disebutkan sebelumnya.
"Berkaitan dengan sejumlah tersangka makar, saya ditanya hubungan saya dengan mereka termasuk hubungan dengan Ratna, Hatta, Rachmawati, Sri Bintang Pamungkas, itu yang ditanya; lalu, apa yang saya sampaikan pada 17 November, peristiwa 20 November, dan 2 Desember," paparnya.