Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jaringan Narkoba Jakarta Masuk ke Manokwari, Papua Barat

Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Papua Barat terus menelusuri jaringan pengedar narkotika dan obat-obatan terlarang (Narkoba) Jakarta-Manokwari.
Ilustrasi/Antara
Ilustrasi/Antara

Kabar24.com, MANOKWARI - Manokwari ditengari menjadi sasaran jaringan narkoba yang berporos di Jakarta.

Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Papua Barat terus menelusuri jaringan pengedar narkotika dan obat-obatan terlarang (Narkoba) Jakarta-Manokwari.

Kepala BNN Papua Barat Kombes Pol Jackson Lapalonga di Manokwari, Minggu (27/11/2016) mengatakan, beberapa waktu lalu pihaknya menangkap seorang kurir yang menjemput pengiriman narkoba dari Jakarta tujuan Manokwari.

Barang bukti berupa sabu-sabu seberat 103 gram dan 101 butir pil ekstasi diamankan pada penangkapan tersebut.

"Pria itu berinisial AK, dia mengambil paket sabu di kawasan bandara Rendani yang dikirim melalui jasa pengiriman barang," kata dia.

Sesuai hasil penyelidikan selama ini, ungkapnya, AK tidak sendiri. BNN sudah mengantongi identitas rekannya yang juga terlibat dalam jaringan Jakarta ini.

"Kami sudah menetapkan yang bersangkutan dalam daftar pencarian orang. Akan kami buru sampai tertangkap sambil mengungkap anggota jaringan yang lain," ujarnya lagi.

Jackson mengutarakan, barang bukti yang diamankan pada penangkapan itu terbilang cukup besar dibanding kasus yang selama ini ditangani di Papua Barat. Jaringan tersebut sudah beberapa kali menyeludupkan sabu-sabu ke Manokwari.

Penyelundupan sabu-sabu menurutnya, sudah cukup sering terjadi di daerah ini, namun kasus ekstasi baru sekali ini BNN mendapati di Papua Barat.

"Kami menduga, mereka baru coba-coba untuk membuka pemasaran di wilayah Manokwari dan Sorong," sebutnya menambahkan.

Dia menambahkan, penyelundupan narkoba di Papua Barat dilakukan dengan berbagai cara. Pada kasus ini jaringan tersebut melakukanya dengan menyimpan barang bukti pada botol bedak lalu dikemas dalam karton yang dicampur beberapa lembar pakaian.

AK mengambil barang kiriman di bagian kargo kawasan Bandara Rendani Manokwari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Saeno
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper