Kabar24.com, KUDUS-Sebanyak 525 mahasiswa penerima program Djarum Beasiswa Plus 2016 akan menampilkan pagelaran kesenian bertemakan 'Majapahit' di malam pentas Dharma Puruhita.
Laksmi Lestari, Associate Programme Bhakti Pendidikan Djarum Foundation menjelaskan Malam Dharma Puruhita merupakan pelantikan bagi para penerima beasiswa. Selama lima hari sebelumnya para mahasiswa tersebut untuk mengikuti program 'nation building' dan berlatih untuk pementasan tersebut di Semarang. Dalam program ini pihak panitia memberikan pembekalan berupa wawasan kebangsaan melalui sejumlah workshop.
"Dengan berbagai latar belakang masing-masing mereka berkolaborasi untuk menampilkan pementasan pada Selasa malam nanti," ujarnya, Selasa (15/11).
Laksmi menuturkan tahun ini pihaknya menerima sekitar 18.067 pendaftar beasiswa dari 90 universitas di Indonesia. Setelah menjalani sejumlah seleksi, sebanyak 525 mahasiswa terpilih. Angka ini tidak jauh berbeda dengan penerima beasiswa di tahun sebelumnya.
Adapun fasilitas yang diberikan dalam beasiswa ini berupa bantuan pendidikan sebesar Rp750.000 per bulan selama 1 tahun. Selain itu, penerima beasiswa juga akan mengikuti berbagai pelatihan soft skill seperti character building, leaderahip, international exposure, dan empoweering communities.