Bisnis.com, KISHOREGONJ - Seorang polisi Bangladesh tewas dan enam orang lainnya terluka dalam peristiwa ledakan saat perayaan Idulfitri di negara tersebut, Kamis (7/7/2016).
Penyebab ledakan yang terjadi di Kota Kishoregonj, sekitar 140 kilometer Barat Laut Dhaka, masih belum diketahui.
Yang jelas, ledakan tersebut terjadi kurang dari sepekan setelah milisi Islamic State (ISIS) menewaskan 20 orang dalam serangan di sebuah kafe di Dhaka.
Seorang polisi juga mencurigai ada korban tewas lain, yakni milisi yang sengaja meledakkan bom di sana.
"Ada kepanikan di sini," ujar seorang polisi lainnya di ruang kontrol polisi Kota Kishoregonj seperti dikutip Reuters, Kamis (7/7/2016).
Kepala distrik setempat Mohammad Azimuddin Sheikh menuturkan kemungkinan besar ledakan yang terjadi di dekat sekolah tersebut memang dilakukan oleh para milisi.