Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

RAPAT TERBATAS: Jokowi Bahas Penyelenggaraan MotoGP dan Asian Games

Presiden Joko Widodo memimpin rapat terbatas soal persiapan penyelenggaraan Asian Games XVIII Tahun 2016 dan persiapan penyelenggaraan MotoGP Tahun 2017-2019.
Presiden Joko Widodo (tengah) didampingi Wapres Jusuf Kalla (kanan) dan Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani (kiri) memimpin rapat kabinet terbatas di Kantor Kepresidenan, Jakarta, Senin (11/1)./Antara-Widodo S. Jusuf
Presiden Joko Widodo (tengah) didampingi Wapres Jusuf Kalla (kanan) dan Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani (kiri) memimpin rapat kabinet terbatas di Kantor Kepresidenan, Jakarta, Senin (11/1)./Antara-Widodo S. Jusuf

Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo memimpin rapat terbatas soal persiapan penyelenggaraan Asian Games XVIII Tahun 2016 dan persiapan penyelenggaraan MotoGP Tahun 2017-2019.

Ratas berlangsung di ruang rapat Kantor Presiden kompleks Istana Kepresidenan Jakarta Senin (11/1/2016). Dalam pengantarnya, Presiden ingin melihat perkembangan terkini kesiapan penelenggaraan dua event olahraga tingkat internasional tersebut.

"Kesiapan penyelenggaraan Asian Games 2018 saya ingin kembali menanyakan penyiapan venue dan penyelenggaraan. Kemudian kedua juga akan dibicarakan mengenai kepercayaan yang diberikan Indonesia untuk menjadi tuan rumah Indonesian MotoGP Grand Prix 2017-2019," kata Presiden.

Tidak banyak yang disampaikan oleh Presiden Jokowi dalam pengantar ratas tersebut. Jokowi langsung menyerahkan waktunya kepada Menko PMK Puan Maharani dan Menpora Imam Nahrawi untuk menjelaskan materi rapat.

Rapat yang dimulai pukul 14.10 tersebut dihadiri oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla dan sejumlah Menteri Kabinet Kerja diantaranya Mensesneg Pratikno, Seskab Pramono Anung, Kepala KSP Teten Masduki, Menkeu Bambang PS Brodjonegoro, Kepala Bappenas Sofyan Djalil, Menkunham Yasonna H Laoly, Menhub Ignasius Jonan, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Kapolri Jenderal Badrodin Haiti, Kepala Baekraf Triawan Munaf.

Dari unsur pemerintah daerah hadir Gubernur Sumatra Selatan Alex Noerdin, Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar. Sementara dari Pemprov DKI Jakarta diwakili oleh Deputi Bidang Kebudayaan dan Pariwisata Sylviana Murni dan Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Heru B Hartono.

Hadir juga Erick Thohir selaku Ketua Komite Olahraga Indonesia Tahun (KOI) Tahun 2015-2019.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper