Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kuliner Bali: Doddy's Joint, Sajikan Menu Bintang Lima dengan Harga Kaki Lima

Doddys Joint, salah satu warung makan modern baru di Denpasar ini bisa menjadi pilihan tepat bagi masyarakat yang ingin menikmati sajian bintang lima dengan harga kaki lima.
Doddys Joint, salah satu warung makan modern baru di Denpasar
Doddys Joint, salah satu warung makan modern baru di Denpasar

Bisnis.com, DENPASAR-- Doddy’s Joint, salah satu warung makan modern baru di Denpasar ini bisa menjadi pilihan tepat bagi masyarakat yang ingin menikmati sajian bintang lima dengan harga kaki lima.

Warung yang berada di Perum Dalung Permai blok RR no. 21 Dalung, Badung, Bali ini menjadi salah satu pilihan jika Anda ingin bersantai menghabiskan waktu bersama keluarga maupun sahabat terdekat.

Memasuki Doddy’s Joint, Anda akan dimanjakan dengan suasana kafe yang eklektik, lengkap dengan sapaan selamat datang layaknya di restoran bintang lima.

Made Doddy Wirawan, pemilik Doddy’s Joint mengatakan melalui warung tersebut dia ingin memberikan sebuah pilihan tempat untuk bersantai dan berkumpul yang baru di lingkungannya.

“Kami ingin memberikan pelayanan yang berbeda dengan warung lainnya tanpa membebankan service charge pada tamu. Kami menerima tamu dari kalangan manapun, meskipun mereka kesini hanya untuk sekedar duduk-duduk menikmati suasana pun kami menerimanya dengan senang hati,” tuturnya kepada Bisnis belum lama ini.

Untuk melengkapi suasana bintang lima, Doddy’s Joint juga memberikan hiburan pertunjukan musik dari berbagai jenis genre bagi para tamu yang ingin menghabiskan waktu sambil menikmati suasana Denpasar.

Menu makanan yang disediakan pun beragam, mulai dari pasta hingga sate lilit khas Bali. Begitu pula dengan menu minuman, mulai dari kopi hingga mocktail pun tersedia.

“Harga yang kami tawarkan pun tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam. Untuk makanan mulai dari Rp15.000 hingga Rp71.000, sedangkan minumannya mulai dari Rp3.000 hingga Rp28.000, dan pajak tidak dibebankan pada pembeli”, ujarnya.

Sejak dibuka pada 13 November 2015 lalu, dia mengaku antusiasme masyarakat Denpasar cukup tinggi untuk datang dan mencoba warung barunya tersebut.

“Kami lihat, kuliner di Bali sangat cepat pertumbuhannya sekarang ini dengan banyaknya tempat-tempat baru. Bahkan masyarakat pun selalu mengejar ke pelosok-pelosok seluruh Bali untuk mencoba dan mendapatkan pilihan kuliner yang baru. Kami pun ingin ikut serta memberi pilihan baru bagi mereka,” ujarnya.

Dia menyatakan, dengan warung tersebut pihaknya ingin mengajak masyarakat untuk datang dan bergabung dari kalangan apapun dan siapapun juga.

“Kami buka mulai pukul 16.00 Wita hingga pukul 00.00 Wita pada Senin - Kamis, dan pada Jumat - Minggu kami buka mulai pukul 16.00 Wita hingga pukul 01.00 Wita. Kami berharap Doddy’s Joint ini menjadi salah satu alternatif masyarakat Denpasar untuk menikmati santap malam serta tempat berkumpul bersama orang-orang terdekat,” cetusnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper