Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bencana Asap Tak Kunjung Usai, Wapres JK Ajak Masyarakat Salat Minta Hujan

Wakil Presiden Jusuf Kalla mengajak seluruh umat muslim menggelar shalat Istisqa bersama secara nasional pada Minggu (1/11/2015).
Wapres JK. /Antara
Wapres JK. /Antara

Kabar24.com, JAKARTA--Wakil Presiden Jusuf Kalla mengajak seluruh umat muslim menggelar shalat Istisqa bersama secara nasional pada Minggu (1/11/2015).

Kalla mengatakan shalat meminta hujan itu dilakukan untuk mengurangi kabut asap akibat kebakaran hutan dan lahan yang terjadi di sejumlah wilayah di Indonesia. Dia meminta seluruh masyarakat berdoa agar bencana tersebut bisa segera tertangani dengan baik.

Nantinya, sejumlah ulama akan hadir untuk mengikuti ibadah tersebut, termasuk tokoh Nahdlatul Ulama (NU) Hasyim Muzadi yang menjadi salah satu pencetus ide shalat massal itu.

"Kita harus mengembalikannya karena kita sudah berusaha keras dari udara dan darat, maka harus dibarengi dengan doa bersama," ujarnya, Senin(26/10/2015).

Husain Abdullah, Juru Bicara Wakil Presiden, menambahkan, shalat Istisqa akan dilakukan di Parkir Timur Senayan, Jakarta Selatan.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Lavinda

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper