Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ground Breaking Kantor Baru Pemkot Bandung Mulai 2016

Pemerintah Kota Bandung berencana mulai membangun pusat perkantoran pemerintahan di area Bandung Teknopolis, kawasan Gedebage.
Ridwan Kamil/Youtube
Ridwan Kamil/Youtube
Bisnis.com, JAKARTA -- Pemerintah Kota Bandung berencana mulai membangun pusat perkantoran pemerintahan di area Bandung Teknopolis, kawasan Gedebage.
 
Walikota Bandung, Ridwan Kamil, mengatakan saat ini pemkot tengah melakukan beragam persiapan agar ground breaking bisa dilakukan pada 2016.
 
"[Budget] Belum dihitung, tapi yang pasti di atas Rp1 triliun, kita pindahkan semua [kantor dinas] ke sana," ungkapnya kepada bisnis.com selepas diskusi panel yang digelar Diaspora Indonesia, Kamis (13/8/2015).
 
Sementara itu, kantor walikota yang ada saat ini akan difungsikan sebagai cagar budaya. Gedung Balai Kota Bandung akan digunakan sebagai objek wisata kota tua.
 
Balai Kota Bandung memang tergolong bangunan bersejarah, dibandung pada 1935 dari sebuah bekas gedung kopi milik konglomerat kopi di zaman kolonial, Andreas de Wilde.
 
Pemindahan pusat pemerintahan Kota Bandung ke kawasan Gedebage juga merupakan bagian dari rencana pengembangan Bandung Teknopolis. Ridwan menyebut, sejumlah investor asing berminat untuk mengembangkan bisnis di kawasan yang digadang-gadang menjadi Sillicon Valley-nya Indonesia itu.
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rivki Maulana
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper