Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemkot Pontianak Daftarkan Permainan Meriam Karbit ke Unesco

Pemerintah Kota Pontianak telah mendaftarkan meriam karbit sebagai permainan tradisional atau rakyat Kota Pontianak ke United Nations Educational, Scientific, and Cultural Organization (Unesco).
Sebanyak 308 meriam karbit meriahkan malam takbiran di Pontianak, Kalbar./Ilustrasi
Sebanyak 308 meriam karbit meriahkan malam takbiran di Pontianak, Kalbar./Ilustrasi

Bisnis.com, PONTIANAK – Pemerintah Kota Pontianak telah mendaftarkan meriam karbit sebagai permainan tradisional atau rakyat Kota Pontianak ke United Nations Educational, Scientific, and Cultural Organization (Unesco).

Wali Kota Pontianak Sutarmidji mengatakan alasan mendaftarkan meriam karbit ke Unesco karena merupakan satu-satunya permainan khas dari Pontianak yang tidak ada di daerah lain di Indonesia dan dunia.

“Sudah saya daftarkan ke Unesco karena permainan ini satu-satunya di Indonesia yang dimiliki oleh Kota Pontianak,” kata Sutarmidji, Kamis (16/7/2015).

Pendaftaran tersebut, kata dia, merupakan langkah serius Pemkot Pontianak untuk melestarikan meriam karbit sebagai peninggalan khasanah budaya masyarakat Melayu masa silam untuk masa mendatang.

Selain itu, dia memberikan masukan supaya kayu-kayu sebagai bahan baku meriam selalu tersedia karena warga semakin sulit mendapatkan kayu berdiameter besar.

“Meriam karbit nanti juga akan dijadikan ikon sebagai miniatur suvenir cenderamata resmi Pemkot Pontianak,” tuturnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper