Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kapal Imigran Libya Diamankan Polisi Prancis

Kapal patroli Kepolisian Maritim Prancis berhasil menyelamatkan 217 imigran dari tiga kapal kecil yang mengalami masalah di lepas pantai Libya pada sabtu waktu setempat, ungkap kepolisian marititim Prancis, (3/5/2015).
Ilustrasi
Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA – Kapal patroli Kepolisian Maritim Prancis berhasil menyelamatkan 217 imigran dari tiga kapal kecil yang mengalami masalah di lepas pantai Libya pada sabtu waktu setempat, ungkap kepolisian marititim Prancis, (3/5/2015).

Dalam pernyataan resminya, Kepolisian Maritim Prancis menyatakan pihaknya membantu lusinan orang yang terjebak di kapal dan menangkap dua tersangka yang diduga sebagai otak penyelundup manusia.

“Kapal semuanya telah dinetralkan,” kata Kepolisian Maritim Prancis, seperti dikutip Reuters, (3/5/2015).

Saat ini, imigran selamat dan para tersangka penyelundup manusia telah diserahkan kepada otoritas yang berwenang di Italia.

Selama ini, laut merupakan rute utama menuju Uni Eropa bagi puluhan ribu imigran di sebagian besar Asia dan Afrika yang melarikan diri dari perang dan kemiskinan di wilayahnya. Tahun ini, sedikitnya 40.000 imigran diperkirakan telah menyeberang menuju Uni Eropa.

Bulan lalu, sebuah perahu imigran yang membawa 700 imigran terbalik dan tenggelam di wilayah perairan Italia. Kasus ini meningkatkan tekanan negara Uni Eropa yang telah berjanji untuk meningkatkan operasi pencarian dan penyelamatan di Mediterania selatan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Irene Agustine
Sumber : reuters

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper