Kabar24.com, JAKARTA— Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies Baswedan mengharapkan agar lebih banyak lagi anak-anak yang bisa belajar mengenal keanekaragaman hayati di Taman Safari Indonesia, Cisarua, Jawa Barat.
Menurutnya, Taman Safari Indonesia merupakan taman pembelajaran yang menyenangkan. Oleh karena itu, dia berharap akan ada lebih banyak anak-anak yang bisa menikmati cara pembelajaran seperti ini.
“Semoga lebih banyak lagi anak-anak Indonesia yang bisa ikut belajar dari Taman Safari,” ujarnya dalam keterangan pers yang diterima Selasa (7/4/2015).
Pihaknya menilai Taman Safari sebagai wujud dedikasi untuk keberlangsungan keanekaragaman hayati. Dengan demikian, pihaknya pun mengapresiasi kerja keras Taman Safari untuk terus menambah koleksinya.
“Salut atas kerja keras yang panjang untuk membangun Taman Safari ini,” katanya.
Saat kunjungannya ke Taman Safari Indonesia, Menteri Anies datang bersama keluarganya. Keadaan hewan koleksi yang dilepas seperti di habitat aslinya itu membuatnya takjub. Menteri Anies pun turut memberi makanan langsung kepada beberapa hewan herbivora.
Didampingi Direktur Taman Safari Indonesia Frans Manansang, Menteri Anies berkeliling menggunakan bus loreng. Adapun, tempat-tempta yang dikunjungi di antaranya Safari Adventure hingga Plaza Gajah.
Selain bisa melihat koleksi binatang, terdapat sembilan pertunjukan. Adapun, pertunjukan yang digelar yakni Pertunjukan Gajah, Aneka Satwa, Safari Teater atau Akrobatik, Singa dan Macan, Singa Laut, Bird of Prey, Cowboy Show, Dolphin Show dan Globe of Death.
Untuk menikmati pertunjukan dan melihat langsung 2.000 binatang dari 291 spesies dengan membayar tiket masuk seharga Rp140.000 per orang.