Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Umat Katolik Diimbau Bekerja dengan Baik dan Menghilangkan Sifat Pemalas

Umat Katolik dihimbau agar setiap pekerjaan yang dilakukannya selalu dikerjakan dengan keyakinan penuh dan baik dari awal hingga akhir serta menghilangkan sifat pemalas.
Ibadah perayaaan Jumat Agung dalam rangka peringatan tiga Hari Suci umat Kristen sebelum Paskah di Denpasar, Bali./Natalia Indah Kartikaningrum.
Ibadah perayaaan Jumat Agung dalam rangka peringatan tiga Hari Suci umat Kristen sebelum Paskah di Denpasar, Bali./Natalia Indah Kartikaningrum.

Bisnis.com, DENPASAR--Umat Katolik dihimbau agar setiap pekerjaan yang dilakukannya selalu dikerjakan dengan keyakinan penuh dan baik dari awal hingga akhir serta menghilangkan sifat pemalas.

"Melalui sabda Yesus yang mengatakan Sudah Selesai, Yesus mengajarkan kepada kita semua agar tidak asal-asalan dalam bekerja. Seringkali saat kita bekerja, kita tidak menyadari bahwa kita berkembang secara jasmani dan rohani setiap bekerja sungguh-sungguh," papar Pastor Yosef Casius Wora dalam khotbahnya pada misa Jumat Agung di Gereja Paroki Roh Kudus Katedral Denpasar, Jumat (3/4/2015).

Dia menambahkan, dalam kisah sengsara Yesus diceritakan bahwa pakaiannya juga dirampas. Hal tersebut juga terjadi dalam kehidupan sehari-hari ketika diliputi dengan kejahatan, setiap orang bisa saja merampas barang atau hak milik orang lain dan yang tertinggal adalah penderitaan.

"Tuhan tidak akan meninggalkan setiap orang yang dirampas atau dirampok. Dia berpesan kepada kita jika merasa kemerosotan dalam kehidupan, janganlah menyerah dan kita harus lihat bahwa saat itulah Tuhan mulai membentuk diri kita," lanjutnya.

Ibadah perayaaan Jumat Agung merupakan rangkaian tiga Hari Suci umat Kristen sebelum Paskah pada Minggu, 5 April 2015 mendatang.

Sebelum Jumat Agung atau peringatan wafat Isa Almasih di kayu salib di atas Bukit Golgota, umat kristiani sudah terlebih dahulu merayakan Kamis Putih pada Kamis, 2 April 2

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper