Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jembatan di Atas Rawa: Pemkab Kukar Hampir Selesaikan Akses Jalan Ke Daerah Terisolir Ini

Pemkab Kutai Kertanegara hampir merampungkan jalan pendekat yang menghubungan Desa Sebelimbingan Kecamatan Kembang Janggut ke Jembatan Ing Martadipura Kabupaten Kutai Kartanegara.
Ilustrasi: Jembatan Kutai/Antara
Ilustrasi: Jembatan Kutai/Antara

Bisnis.com, TENGGARONG—Pemkab Kutai Kertanegara hampir merampungkan jalan pendekat yang menghubungan Desa Sebelimbingan Kecamatan Kembang Janggut ke Jembatan Ing Martadipura Kabupaten Kutai Kartanegara.

Kasi Pembangunan dan Peningkatan Jalan Dinas Bina Marga Pemkab Kukar Budi Harsono mengatakan pekerjaan jalan yang akan memberikan akses transportasi darat dari Tenggarong ke daerah terisolir, Kecamatan Tabang, hanya menyisakan 1,5 kilometer.

“Tinggal 1,5 kilometer. Kontrak pembangunan jalan selesai Juni 2015 ini. Total jalan pendekat panjangnya 13 kilometer dibangun menggunakan teknologi pile slab untuk membangun jembatan layang di atas rawa-rawa,” katanya, Rabu (18/3/2015).

Kecamatan Tabang merupakan daerah pedalaman hulu Sungai Belayan.

Tanpa ada jalan darat, perlu waktu tiga hari untuk mencapai daerah itu dengan biaya hingga Rp8 juta yang digunakan untuk menyewa kapal dan speed boat.

Adanya jalan darat ini, waktu tempuh ke daerah tersebut dari Kecamatan Kotabangun hanya ditempuh dalam waktu 2 jam.

“Total jalan dari Kecamatan Kotabangun ke Tabang yang dibangun mencapai panjangnya 172 kilometer. Seluruh pekerjaan pembangunan jalan terus semakin mendekati penyelesaiannya. Ada 5 kontraktor yang mengerjakannya jalan ini dan tahun ini mulus semua jalan,” katanya.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhamad Yamin
Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper