Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemerintah Maroko Sita 24 Ton Ganja Selundupan

Pemerintah Maroko pada Sabtu (24/1/2015) menyita 24 ton ganja, dan menangkap 11 penyelundup narkotika di Kota Pelabuhan Larache di bagian barat negeri tersebut, kata kantor berita resmi Maroko, MAP.
Ganja. /wikipedia.org
Ganja. /wikipedia.org

Bisnis.com, RABAT - Pemerintah Maroko pada Sabtu (24/1/2015) menyita 24 ton ganja, dan menangkap 11 penyelundup narkotika di Kota Pelabuhan Larache di bagian barat negeri tersebut, kata kantor berita resmi Maroko, MAP.

Dalam operasi itu, yang dilancarkan di laut, anasir polisi dan jagabaya dengan dukungan patroli Marinir memaksa para pedagang narkotika membatalkan operasi pengangkutan ganja dengan menggunakan perahu kecil ke tujuan yang tak diketahui di perairan internasional.

Penyelidikan telah dimulai untuk menentukan hubungan kartel internasional dengan peristiwa tersebut.

Kendati pemerintah melancarkan upaya selama satu dasawarsa terakhir untuk menindas penanam ganja, Maroko tetap menjadi produsen besar barang haram itu di dunia.

Pemerintah menyatakan lebih dari 700.000 warga negara Maroko tergantung atas produk ganja, yang terpusat di pegunungan Rif di bagian utara negeri tersebut.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Fatkhul Maskur
Editor : Fatkhul Maskur
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper