Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

LIBUR BRO, Kicauan @Yusuf_Mansur Soal Ucapan Natal Yang Diributkan di Twitter

Ustad Yusuf Mansur melalui akun Twitter @Yusuf_Mansur berkicau tentang bagaimana umat Muslim harus bersikap dalam menyambut perayaan Hari Natal pada 25 Desember. Libur Bro menjadi salah satu penggalan kicauan akun dengan follower yang mencapai 1,63 juta akun itu.
Ustad Yusuf Mansur/yusufmansur.com
Ustad Yusuf Mansur/yusufmansur.com

Bisnis,com, JAKARTA – Ustad Yusuf Mansur melalui akun Twitter @Yusuf_Mansur berkicau tentang bagaimana umat Muslim harus bersikap dalam menyambut perayaan Hari Natal pada 25 Desember. Libur Bro menjadi salah satu penggalan kicauan akun dengan follower yang mencapai 1,63 juta akun itu.

Berikut ini beberapa twit @Yusuf_Mansur milik Yusuf Mansur terkait dengan ucapan selamat Hari Natal:

  • bagi kwn2, jgn ngucapin selamat natal. papasan, beri senyum&salaman dg salaman terbaik&hangat. bila ingin menyapa, ucapin, "libur bro?"
  • jaga, hormati, kasihi, kwn2 kristiani, budha, hindu... tp ga usah jd bagian dari mereka u/ ursn agama. toleransi dlm batasan aqidah.
  • apa2 bila dibiasakan, maka ia akan terbiasa. sebaiknya, jgn membiasakan yg lama2 jd bahaya buat anak2 qt&diri qt jg. met dhuha ya....
  • kalo ada kwn2, kebaktian, jagain hartanya, jagain rumahnya, jagain sekitar rumah ibadahnya, bantuin yg gini2, msh aman.

Di kalangan Muslim muncul dua pendapat utama tentang mengucapkan Selamat Hari Natal. Sebagian ulama memandang haram mengucapkan Selamat Hari Natal , sebagian lagi memandang boleh menyampaikan ucapan tersebut.

Ustad Yusuf Mansur termasuk dalam kelompok ulama yang memandang haram hukumnya mengucapkan Selamat Hari Natal kepada umat Kristiani. Namun, Yusuf Mansur tetap membolehkan umat Muslim membantu kegiatan perayaan Hari Natal.

Meski berbeda untuk hukum mengucapkan Selamat Hari Natal kepada umat Kristiani, ulama sepakat bahwa haram hukumnya umat Muslim mengikuti ritual ibadah Natal. (Bisnis.com)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Bisnis.com

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper