Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hadapi MEA, Standar IKM Tangerang Harus Sesuai SNI

Guna menghadapi persaingan pasar bebas Asean 2015, Pemerintah Kota Tangerang meminta pelaku industri meningkatkan kualitas produk yang mengacu pada Standar Nasional Indonesia (SNI).

Bisnis.com, TANGERANG — Guna menghadapi persaingan pasar bebas Asean 2015, Pemerintah Kota Tangerang meminta pelaku industri meningkatkan kualitas produk yang mengacu pada Standar Nasional Indonesia (SNI).

Dadi Budaeri, Sekretaris Daerah Kota Tangerang mengatakan industri memiliki peran yang penting dalam meningkatkan roda perekonomian Tangerang. Oleh karena itu, dibutuhkan upaya keras untuk mempertahankan eksistensi industri dalam menghadapi agenda Masyaraket Ekonomi Asean (MEA) 2015.

Menurutnya, penerapan pasar bebas 2015 tentu akan meningkatkan persaingan produk di pasar. Oleh karena itu, dengan adanya ketentuan produk SNI, barang produksi pelaku IKM diyakini dapat bersaing dengan produk lain baik di pasar domestik maupun global.

“Pelaku IKM diharapkan dapat meningkatkan kualitas produk dengan mendapatkan SNI. Karena, produk yang berlabel SNI secara otomatis akan memiliki daya saing di pasar domestik maupun global,” ujarnya di Tangerang, Rabu (12/11/2014).

Selain itu, lanjutnya, dengan dimilikinya label SNI, hal ini akan berdampak pada peningkatan kepercayaan masyarakat Indonesia terhadap produk IKM, sehingga akan menumbuhkan rasa cinta produk dalam negeri.

Dalam kesempatan yang sama, Dadi meminta pengusaha selalu membangun suasana kerja yang kondusif dengan para pekerjanya dengan menerapkan prinsip saling memahami antara hak dan kewajiban.

”Saya harap para pengusaha dapat menciptakan lingkungan yang bersih, hijau dan indah serta mengelola limbahnya dengan baik,” ujarnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper