Bisnis.com, WASHINGTON – Sekretaris Negara Amerika Serikat John Kerry menyampaikan ucapa selamat atas Hari Kemerdekaan ke-69 Indonesia. Pernyataan tersebut ia sampaikan melalui siaran pers yang dipublikasikan di situs resmi Gedung Putih.
Dalam siaran pers tersebut, Kerry menyampaikan apresiasinya atas upaya Indonesia menegakkan demokrasi. Ia juga mengungkit beberapa kunjungannya dan Presiden Negeri Paman Sam Barack Obama ke Indonesia.
“Demokrasi yang berkembang di Indonesia dan negara-negara regional amat penting bagi Asia Pasifik dan seluruh dunia,” ujarnya.
Seperti diketahui, ia dan Obama sempat mengunjungi Indonesia dalam perjalanan kenegaraan. Dalam kunjungannya, persoalan yang rutin dibahas yaitu pendidikan, keamanan, perubahan iklim, energi, dan perdagangan.
Obama juga menelepon langsung Joko Widodo setelah bekas Walikota Solo itu dinyatakan memperoleh suara terbanyak pada pemilu presiden. Dalam keterangan pers Gedung Putih, disampaikan bahwa Obama mengajak Jokowi mengembangkan kerjasama.
Hal yang sama pun disampaikan Kerry. “Saya harap hubungan pemerintah lebih erat, dan perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia berlangsung aman dan gembira,” katanya