Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

ARUS BALIK LEBARAN: Pemudik Sepeda Motor Dari Bali Naik 18,4%

ASDP Pelabuhan Gilimanuk mencatat jumlah pemudik dari Bali yang menggunakan kendaraan roda dua pada Lebaran tahun ini meningkat 18,4% menjadi sekitar 19.300 unit kendaraan dibandingkan periode sama tahun lalu 16.300 unit.

Bisnis.com, DENPASAR--PT Angkutan Sungai, Danau dan Penyeberangan (ASDP) Pelabuhan Gilimanuk mencatat jumlah pemudik dari Bali yang menggunakan kendaraan roda dua pada Lebaran tahun ini meningkat 18,4% menjadi sekitar 19.300 unit kendaraan dibandingkan periode sama tahun lalu 16.300 unit.

Namun untuk kendaraan roda empat peningkatannya hanya 3,17% menjadi 6.500 unit dibandingkan dengan sebelumnya 6.300 unit.

Manajer Operasional ASDP Pelabuhan Gilimanuk Wahyudi Susianto mengatakan peningkatan tersebut merupakaan tren tahunan.

"Karena jarak Bali dengan Jawa sangat dekat sehingga pemudik sepeda motor banyak," jelasnya, Rabu (30/7).

Sementara itu mengenai arus balik, ASDP Gilimanuk memperkirkan puncaknya akan terjadi pada Sabtu (2/8/2014) dan Minggu (3/8/2014).

Wahyudi menegakan pihaknya telah siap melayani penumpang yang akan kembali ke Bali setelah merayakan Idul Fitri di kampung halaman.

"Pada dasarnya kami sudah siap seperti saat arus mudik kemarin, kalau arus balik Gilimanuk hanya menerima saja dari Ketapang," kata dia.

Untuk mengantisipasi puncak arus balik, ASDP Gilimanuk menyiapkan sebanyak 32 unit kapal.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Feri Kristianto
Editor : Y. Bayu Widagdo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper