Bisnis.com, SAMARINDA - Calon Presiden Prabowo Subianto menyatakan kemungkinan satu lagi partai politik besar bergabung ke Koalisi Merah Putih yang mengusungnya pada Pemilihan Presiden nanti.
"Insyah Allah, satu partai politik besar akan bergabung mengusung pasangan saya sebagai calon presiden," ungkap Prabowo saat melantik Awang Faroek Ishak sebagai Ketua Tim Pemenangan pasangan Prabowo-Hatta untuk wilayah Kalimatan Timur-Kalimantan Utara di Hotel Senyiur Samarinda, Sabtu (24/5/2014).
Saat ini, lima partai politik mengusung Prabowo-Hatta, yakni Partai Gerindra, Partai Amanat Nasional, Partai Keadilan Sejahtera, Partai Bulan Bintang dan Partai Golkar.
Dari 12 partai politik peserta pemilu, hanya Partai Demokrat yang belum menentukan sikap.
"Saat ini, komunikasi intens terus kami lakukan dan besok saya dipanggil ke Partai Demokrat untuk menyampaikan pemaparan," kata Prabowo kepada wartawan di Bandara Temindung, Samarinda.(ant/yus)
PRABOWO vs JOKOWI: Prabowo Isyaratkan Demokrat Segera Bergabung
Calon Presiden Prabowo Subianto menyatakan kemungkinan satu lagi partai politik besar bergabung ke Koalisi Merah Putih yang mengusungnya pada Pemilihan Presiden nanti.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
58 menit yang lalu
Basuki Sesumbar Minat Investor di IKN Tinggi, Begini Katanya
1 jam yang lalu