Bisnis.com, JAKARTA - Lembaga Penelitian Psikologi Universitas Indonesia (LPPsi UI) dan Perhimpunan Pendidikan Demokrasi (P2D) merilis hasil survei tentang pengukuran indeks demokrasi di Indonesia pada 2013.
Berdasarkan hasil survei yang melibatkan 2367 responden dari 30 provinsi itu, DKI Jakarta masih jauh dari kategori demokratis. Sama seperti wilayah Jawa Timur, NTT, Bali, Riau dan Papua Barat.
"Sebesar 20% provinsi masuk dalam kategori kurang demokratis, yaitu Jawa Timur, NTT, Bali, Riau, Papua Barat dan DKI Jakarta," kata peneliti LPPsi UI, Bagus Takwin, Kamis (8/5/2014).
Untuk kategori cukup demokratis, ditempati beberapa provinsi yakni Kalimantan Selatan, Sulawesi Tengah, NTB, Jawa Barat, Papua, Sumatra Selatan, Bangka Belitung.
"Ditambah wilayah Sumatra Utara, Sumatra Barat, Aceh, Jambi, DI Yogyakarta, Kalimantan Tengah, Sulawesi Tenggara, Bengkulu, Banten serta Kepulauan Riau".
Provinsi mana yang dikategorikan demokratis? Ada 6 provinsi yang masuk kategori ini yakni Sulawesi Selatan, Kalimantan Timur, Kalimantan Barat, Maluku, Sulawesi Utara dan Lampung.
Menurut Bagus, kurang demokratisnya beberapa wilayah di Tanah Air akan menghambat keberlangsungan demokrasi secara optimal.
"Karena untuk mengetahui apa yang diinginkan atau apa yang terbaik, orang-orang harus tercerahkan, setidaknya dalam derajat tertentu," ujarnya.