Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

LUHUT: Bila PDIP Dukung Penuh Jokowi, Pilpres 1 Putaran

Wakil Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar Luhut Binsar Panjaitan memroyeksikan proses Pemilihan Umum Presiden (Pilpres) 2014 hanya akan berlangsung satu putaran.
Calon presiden maksimal tiga kandidat /bisnis.com
Calon presiden maksimal tiga kandidat /bisnis.com

Bisnis.com, SINGAPURA – Wakil Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar Luhut Binsar Panjaitan memroyeksikan proses Pemilihan Umum Presiden (Pilpres) 2014 hanya akan berlangsung satu putaran.

Hal itu terutama dapat terjadi apabila Gubernur Jakarta Joko Widodo yang merupakan salah satu kandidat terkuat calon presiden mendapatkan dukungan penuh dari partai yang mengusungnya yaitu Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Luhut yang juga disebut-sebut sebagai salah satu bakal calon wakil presiden untuk dipasangkan dengan Jokowi ini memperkirakan maksimal hanya akan ada tiga pasang peserta yang akan maju dalam Pilpres 2014.

Namun, dia yakin baik ada dua maupun tiga calon yang akan bertarung nanti, proses pemilihan hanya akan berlangsung satu putaran.

“Saya percaya akan satu putaran jika hanya ada dua kandidat. Tapi dengan tiga kandidat pun, saya masih percaya juga hanya akan satu putaran. Jika PDIP dan Jokowi berjalan dalam kendaraan yang sama, saya percaya hanya akan satu putaran,” ujar Luhut dalam seminar terbatas Recent Political Developments in Indonesia: Facing New Presidency di S. Rajaratnam School of International Studies (RSIS), Nanyang Technological University (NTU), Singapura, Senin (5/5/2014).

Di hadapan para hadirin yang terdiri atas Duta Besar Indonesia di Singapura Andri Hadi, Duta Besar Israel di Singapura Yael Rubinstein, Ag. Chief Executive Kamar Dagang Internasional Singapura (SICC) Victor Mills, Senior Fellow Editor RSIS Yang Razali Kasim, dan sejumlah tamu lainnya, Luhut memaparkan keyakinannya bahwa transisi kepemimpinan di Indonesia akan berjalan lancar.

“Saya percaya tidak akan ada major turbulance dalam proses Pilpres mendatang karena Indonesia sudah membuktikan dapat mengelola keamanan domestik secara efisien. Kami negara yang sudah dewasa,” katanya.

Sejauh ini, papar Luhut, baru satu calon yang sudah pasti akan melenggang ke ajang Pilpres, yaitu Joko Widodo atau Jokowi yang diusung oleh koalisi PDIP dan Partai Nasional Demokrat.

“Saya tidak percaya akan ada empat kandidat. Maksimum tiga. Bisa jadi dua. Sekarang PDIP dengan Nasdem sudah mendapatkan satu tiket untuk mencalonkan presiden yaitu Jokowi. Tapi partai yang lainnya belum tahu,” katanya.

Namun demikian, berita yang berkembang hingga saat ini santer menyebutkan kemungkinan koalisi antara Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) yang mengusung Prabowo Subianto sebagai bakal calon presiden dengan Partai Golongan Karya (Golkar) yang selama ini mengusung Aburizal Bakrie sebagai bakal calon presiden.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Anggi Oktarinda
Editor : Fatkhul Maskur

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper