Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Malaysia Airlines MH 370 Hilang: Dugaan Dibajak Menguat, Rumah sang Pilot Digeledah

Dugaan kemungkinan Malaysia Airlines MH 370 dibajak makin menguat setelah penyelidik meyakini seseorang sengaja mematikan komunikasi dan sistem pelacakan serta memaksa pesawat terbang hingga 7 jam sebelum akhirnya menghilang.

Bisnis.com, KUALA LUMPUR--Dugaan kemungkinan Malaysia Airlines MH 370 dibajak makin menguat setelah penyelidik meyakini seseorang sengaja mematikan komunikasi dan sistem pelacakan serta memaksa pesawat terbang hingga 7 jam sebelum akhirnya menghilang.

Pernyataan yang disampaikan PM Malaysia Najib Razak tersebut juga direspons aparat kepolisian Malaysia yang langsung melakukan penggeledahan terhadap rumah sang pilot Kapten Zaharie Ahmad Shah yang berusia 53 tahun guna mencari bukti baru.

"Polisi tiba di rumah sang pilot pada Sabtu sore untuk mengambil bukti yang bisa membantu penyelidikan," tutur seorang pejabat polisi senior kepada Reuters, Sabtu (15/3/2014)

Pemerintah Malaysia memastikan bahwa pesawat MA MH 370 memang terus terbang selama berjam-jam setelah menghilang dari radar yang merupakan aksi kesengajaan.

"Meskipun laporan media pesawat itu dibajak, saya ingin jelaskan bahwa kami masih menyelidiki segala kemungkinan apa yang menyebabkan MH 370 menyimpang," kata Najib.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rustam Agus
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper