Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jatim Targetkan Tambah 35.000 Ha Kebun Kakao

Pemprov Jawa Timur menargetkan tambahan 35.000 hektare luas pertanaman kakao dengan memanfaatkan lahan kritis di kawasan pantai selatan.

Bisnis.com, SURABAYA--Pemprov Jawa Timur menargetkan tambahan 35.000 hektare luas pertanaman kakao dengan memanfaatkan lahan kritis di kawasan pantai selatan.

Kepala Dinas Perkebunan Provinsi Jawa Timur Moch Samsul Arifien menguraikan penambahan 35.000 hektare ditargetkan tercapai dalam 5 tahun mendatang.

"Jadi lahan kritis di pantai selatan mulai Banyuwangi sampai Pacitan di bawah naungan hutan rakyat didorong ditanami kakao," jelasnya, Senin (10/3/2014).

Intensifikasi lahan, sambungnya, melibatkan petani perempuan. Pasalnya, program pembentukan sabuk kakao pantai selatan sekaligus bagian dari pemberdayaan.

"Program ini sekaligus untuk mengatasi kerusakan kakao di kebun-kebun besar. Sekarang pengembangan diarahkan dilakukan masyarakat," tambahnya.

Luasan kakao di Jawa Timur saat ini 65.000 hektare dengan produksi 32.000 ton per tahun atau berkontribusi 5% terhadap produksi nasional. Meski demikian, dua dasawarsa lampau produksi mencapai 35.000 ton biji kakao pertahun.

Menurutnya, perluasan lahan kakao mudah karena dua tahun sejak tanam sudah panen. Selain itu, setiap minggu pengelola bisa panen sehingga bisa menjadi alternatif penghasilan keluarga.

"Harga kakao juga tidak pernah turun, bahkan cenderung stabil [sekarang di kisaran Rp18.000/kg biji]," urainya soal alasan memilih kakao untuk memaksimalkan lahan kritis pantai selatan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Miftahul Ulum
Editor : Rustam Agus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper