Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HKTI: Pembatasan Impor Hortikultura Efektif Tingkatkan Kualitas Lokal

Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Jawa Barat menilai penerapan kebijakan pembatasan impor hortikultura merupakan salah satu upaya yang efektif untuk meningkatkan kualitas produksi lokal agar lebih baik.
/Ilustrasi/Bisnis
/Ilustrasi/Bisnis

Bisnis.com, BANDUNG - Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Jawa Barat menilai penerapan kebijakan pembatasan impor hortikultura merupakan salah satu upaya yang efektif untuk meningkatkan kualitas produksi lokal agar lebih baik.

Ketua Harian HKTI Jabar Entang Sastraatmadja mengatakan ada beberapa langkah yang bisa diambil dari dampak pembatasan impor tersebut, mengingat persoalan hortikultura sudah terjadi sejak lama.

“Pembatasan impor ini merupakan langkah yang baik. Hanya yang menjadi persoalan bukan sekadar pembatasan, tapi langkah apa yang akan diterapkan ke depan,” katanya

Pihaknya mengungkapkan pemerintah harus memberi perhatian lebih serius seperti menyediakan bibit unggul dan bibit yang berkualitas.

“Pembatasan impor ini harus diimbangi dengan penataan pemasaran produk lokal agar bersaing dengan banjirnya produk impor,” ujarnya.

Sebelumnya, Asosiasi Produsen Perbenihan Hortikultura Indonesia (Hortindo) meminta pemerintah konsisten menerapkan pembatasan impor hortikultura, guna memenuhi target ketahanan pangan nasional yang telah ditetapkan pemerintah.

Ketua Hortindo Afrizal Gindow mengatakan pembatasan tersebut telah memberikan peluang yang lebih besar terhadap industri hortikultura dalam negeri.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Niken Arsia
Editor : Nurbaiti

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper