Bisnis,com.JAKARTA--Hujan yang mengguyur beberapa wilayah di Indonesia diprediksi akan berlanjut dalam satu bulan ini. Intensitas hujan tahun ini juga menyebabkan banjir terjadi dimana-mana.
Hal yang perlu diwaspadai saat musim hujan dan dampak banjir adalah beragam penyakit, salah satunya penyakit diare.
Wakil Menteri Kesehatan Ali Ghufron Mukti menganjurkan kepada masyarakat untuk menerapkan cara sederhana mencegah penyakit diare dengan mencuci tangan sebelum makan dan mengonsumsi makanan yang bersih.
"Perilaku hidup sehat juga sangat penting agar tidak terkena diare. Masyarakat harus membiasakan diri mencuci tangan dengan sabun. Ini hal mudah yang bisa dilakukan oleh siapa saja,” kata Ali saat ditemui di kawasan industri Pulo Gadung, Kamis (23/1/2014).
Selain itu, Ali meminta kepada masyarakat korban banjir untuk mengonsumsi air bersih supaya terhindar dari penyakit diare. Pihaknya mengatakan tim dari Dinas Kesehatan dan Kementerian Kesehatan telah membangun pos kesehatan di sejumlah titik rawan banjir.
“Semua telah dipersiapkan. Tujuannya untuk melayani masyarakat yang terkena segala macam penyakit saat banjir. Pos kesehatan itu melayani 24 jam. Jadi masyarakat tak perlu khawatir,” saran Ali.