Bisnis.com, BANDUNG—Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Rusia menawarkan sertifikasi tenaga ahli permesinan industri kepada Kadin Jawa Barat guna menghadapi implementasi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) 2015.
Ketua Kadin Jabar Agung Suryamal Sutisno mengatakan tawaran tersebut muncul setelah Rusia mengunjungi pihaknya pekan lalu. “Mereka menawarkan diri untuk membantu sertifikasi tenaga ahli permesinan industri,” ungkapnya, Selasa (3/12/2013).
Menurutnya, tawaran tersebut harus segera ditindaklanjuti sebagai bentuk sinergi dalam upaya memacu daya saing. Kadin Jabar akan merumuskan tawaran itu dengan membentuk pusat pelatihan dan sertifikasi tenaga ahli. “Mudah-mudahan pada 2014 kerja sama ini bisa dimatangkan,” ujarnya.
Kadin Jabar menilai peningkatan kualitas SDM harus menjadi fokus menjelang MEA karena merupakan unsur penting dalam persaingan di ASEAN. Namun, akselerasi program sertifikasi pada 2014 akan menghadapi tantangan karena berbarengan dengan pemilihan umum.
Masalah kompetensi SDM di Jabar, kata Agung, masih banyak yang harus tertuntaskan, di antaranya dalam hal sertifikasi pekerja profesi. “Untuk itu, kami terus mendorong dan meminta pemerintah daerah supaya kepengurusan BKSP segera terbentuk,” tegasnya.
Terbentukya BKSP dinilai dapat menunjang sertifikasi para pekerja profesi di Jabar sehingga dapat lebih berdaya saing terhadap tenaga kerja asing.
Dia mengingatkan persaingan MEA 2015 bagi dunia usaha merupakan sebuah tantangan sehingga perlu adanya sinergitas antara berbagai unsur. “Akselerasi 1 tahun sertifikasi harus bisa. MEA harus dijadikan sebagai peluang, bukan bencana,” tegasnya. (Wisnu Wage)