Bisnis.com, JAKARTA - Panglima TNI Jenderal Moeldoko mengajak seluruh prajurit bekerja profesional, militan dan solid sesuai tema HUT TNI ke 68 yang diperingati dengan upacara pada Sabtu 5 Oktober 2013 di Lanud Halim Perdanakusuma Jakarta.
Makna profesional adalah tentara Indonesia dilengkapi alutsista yang dalam waktu ke waktu semakin diperkuat jajaran TNI yang sebentar lagi akan segera didtangkan.
"Kemudian prajurit harus solid militan dalam segala hal. Dengan tema itu akan diaktualisasikan dalam upacara, kita akan lihat kalau [demonstrasi] prajurit dalam upacara elek-elekan, jelek, bukan militan," katanya saat jumpa pers di Lanud Skuadron 2 Halim Perdanakusuma Jakarta hari ini, Kamis (3/10/2013).
Moeldoko menegaskan bersatunya TNI menjadi kekuatan masyarakat karena doktrin prajurit bersama rakyat semesta. "Itu tekad seluruh prajurit TNU dan kita bersama menuju ke tema," ujarnya.
Namun dalam HUT TNI pada tahun ini beberapa pesawat tidak bisa dihadirkan karena tersedot pengamanan APEC di Bali. Diharapkan hari jadi tahun depan di Surabaya bisa dikerahkan seluruh kekuatan alutsista yang telah datang sehingga menjadi postur TNI sesungguhnya.
"Pada kali ini mungkin belum seperti yang diinginkan masyarakat," tegas Moeldoko.