Bisnis.com, JAKARTA - Dirjen Perhubungan Darat Suroyo Alimoeso mengungkapkan rasa salut dan terima kasih kepada para petugas selama musim mudik Lebaran.
“Buat teman-teman yang tidak mudik, terima kasih dan salut. Tolong bekerja dengan baik dan anggap kita itu ibadah untuk masyarakat yang melakkukan perjalanan, “ ujarnya Kepada Bisnis beberapa waktu yang lalu.
Seperti dirinya banyak staf dari pegawai perhubungan yang tidak ikut perhelatan akbar mudik selama musim Lebaran. Baik dari perhubungan darat, laut dan udara. Tugas memantau setiap hal selama musim mudik Lebaran membuat mereka tidak dapat pulang ke kampung halaman.
Suroyo sendiri mengungkapkan dirinya sudah 34 tahun tidak melaksanakan tradisi tersebut. Ia mengungkapkan, untuk melaksanakan silaturahmi ia akan mudik pada saat hari Raya Qurban dan berkumpul bersama teman-teman masa kecilnya.