JAKARTA: Jaringan perusahaan konsultan global, DM-IDHolland Indonesia meluncurkan buku Brand Cookbook yang mengupas tentang proses menciptakan, mengenal, dan memahamai seluk beluk mengenai pentingnya branding.
Chairman & President South East Asia DM–IDHolland Daniel Surya mengatakan buku Brand Cookbook sengaja diciptakan dengan konsep unik dengan tujuan membantu masyarakat maupun entitas bisnis menciptakan satu brand menarik secara mudah.
“Bagaimana menciptakan sebuah brand yang menarik, menjelaskan apa itu branding dan bedanya dengan brand, serta menempatkan strategi dan kreasi yang tepat dalam branding, semua coba kami kupas dalam buku ini,” ujarnya hari ini, Rabu (8/8/2012)
Dia menjelaskan melahirkan sebuah brand yang memiliki cita rasa menarik ibarat memasak. “Sebelum masak kita harus tahu dasarnya, menggunakan alat masak, meracik bumbu dan lainnya,” tuturnya.
Menurut Daniel buku Brand Cookbook ini mengajak alur pikir pemabca memahami teknik dan dasar menciptakan brand, proses dar menciptakan brand itu sendiri, dengan mengambil sejumlah studi kasus yang pernah dilewatu perusahaan tersebut.
Secara global, DM-IDHolland telah menerima berbagai penghargaa dari 8 pasar utama dunia, seperti Singapura, Malaysia, Australia, Jepang, Inggris, Afrika Selatan, dan Amerika Serikat. Acara peluncuruan buku Brand Cookbook dilangsungkan di toko buku Aksara kawasan pusat perbelanjaan Pacific Place. (sut)