Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

CSR KORPORASI: Pilar Utama CSR Daihatsu Diluncurkan di Lampung

JAKARTA: PT Astra Daihatsu Motor, agen tunggal pemegang merek Daihatsu, akan mengembangkan kegiatan corporate social responsibility dengan empat pilar utamanya mencakup lingkungan, kesehatan, pendidikan dan pemberdayaan masyarakat.

JAKARTA: PT Astra Daihatsu Motor, agen tunggal pemegang merek Daihatsu, akan mengembangkan kegiatan corporate social responsibility dengan empat pilar utamanya mencakup lingkungan, kesehatan, pendidikan dan pemberdayaan masyarakat.

 

Joko Baroto, Human Resource Division Head PT Astra Daihatsu Motor mengatakan pilar utama corporate social responsibility (CSR) bernama Hijau Bersama Daihatsu, Sehat Bersama Daihatsu, Pintar Bersama Daihatsu dan Sejahtera Bersama Daihatsu akan dikembangkan secara nasional.

 

“Kegiatan CSR dengan empat pilar utamanya itu baru saja diselenggarakan di Provinsi Lampung sebagai bagian dari rangkaian perayaan ulang tahun ke-105 Daihatsu yang jatuh pada 1 Maret 2012 bertajuk Daihatsu Sahabatku,” katanya, hari ini.

 

Menurutnya, bertempat di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 5 Bandar Lampung, kegiatan CSR diselenggarakan meliputi acara launching program Daihatsu 105 Guru SMK Skill Contest dan Daihatsu Berbagi Ilmu ke SMK.

 

Selanjutnya peresmian 5 Posyandu binaan, peresmian 5 Usaha Mikro Kecil Menengan (UMKM) binaan, penanaman 5.000 pohon di lingkungan 5 SMK dan kegiatan donor darah.

 

Adapun 5 SMK yang menerima bantuan CSR Daihatsu adalah SMKN 5 Bandar Lampung, SMKN 1 Gadingrejo, SMKN 2 Terbanggi Besar, SMKN 1 Seputih Agung dan SMK Yapena Gadingrejo.

 

Joko menjelaskan program CSR Daihatsu memberikan bantuan peralatan untuk mendukung kegiatan 5 UMKM binaan yang meliputi kegiatan usaha pembuatan kripik, konveksi, kusen dan oven roti manual. (yus)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper