JAKARTA: Prof. Lucky Sondakh, Ayah Angelina Sondakh, tersangka kasus dugaan suap di Kementerian Pemuda dan Olahraga serta Kementerian Pendidikan Nasional menyatakan dirinya akan mengurus anak dari putrinya tersebut pasca penahanan.
“Ya kan ada oma dan opanya,” ujarnya saat ditemui hari ini di kantor KPK, Kuningan, Jakarta.
Angie yang ditahan hari ini memiliki seorang anak laki-laki berusia dua tahun yang bernama Keanu Jabar Massaid. Angie juga mengurus anak tirinya Zahwa dan Alia yang merupakan hasil perkawinan antara almarhum Adjie Massaid dengan penyanyi Reza Artamevia.
Lucky menyatakan terkait dengan penahanan anak perempuannya tersebut dia hanya bisa pasrah dan menyerahkan hal tersebut pada proses hukum yang berlaku. Seluruh keluarga juga telah diberitahu dan memberikan dukungan penuh.
“Kita serahkan kepada proses hukum. Keluarga sudah tahu,” tegas mantan rektor Universitas Sam Ratulangi tersebut.
KPK melakukan pemeriksaan perdana terhadap Angie. Angie diduga menerima suap untuk menggolkan anggaran di dua kementerian. Kementerian tersebut adalah Kementerian Pemuda dan Olahraga serta Kementerian Pendidikan Nasional. Angie langsung ditahan pasca diperiksa perdana hari ini.(mmh)
+ JANGAN TINGGALKAN ARTIKEL LAINNYA:
> HARGA BBM Bersubsidi: Benar-Benar Membingungkan
> Hari PERTAMA ANGELINA Sondakh di PENJARA
> BOY THOHIR ADARO Protes Pajak Tambang
> Kian banyak BAYI LAHIR ASIMETRIS
> BARCA Tunjuk TITO Gantikan PEP GUARDIOLA
> Indonesian IDOL Pekan Ini: Rosa Selamat, SANDY Pulang