Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kepada Prabowo, Donald Trump Mengaku Ingin Kunjungi Indonesia

Presiden terpilih Amerima Serikat (AS) Donald Trump mengaku ingin mengunjungi Indonesia.
Pemenang Pemilu Presiden Amerika Serikat 2024 Donald Trump. Bloomberg/Christopher Dilts
Pemenang Pemilu Presiden Amerika Serikat 2024 Donald Trump. Bloomberg/Christopher Dilts

Bisnis.com, JAKARTA — Presiden terpilih Amerima Serikat (AS) Donald Trump menyebut ingin melakukan kunjungan kenegaraan ke Indonesia.

Hal ini disampaikannya kepada Presiden Prabowo Subianto yang terekam dalam percakapan keduanya yang diunggah di akun instagram pribadi @prabowo, Senin (11/11/2024) malam.

"Apa yang Anda lakukan di Indonesia sangat baik. Saya bangga dengan Anda. Luar biasa," kata Trump.

Pada momen tersebut, Trump juga memuji kemampuan berbahasa inggris Prabowo. Dia menilai Prabowo memiliki kualitas pribadi yang tidak dimiliki banyak orang.

"Luar biasa apa yang Anda perbuat, luar biasa. Anda sangat dihormati. Anda adalah orang yang sangat dihormati dan saya mengakui itu. Itu tidak mudah," tambah Trump.

"Terima kasih, Pak," jawab Prabowo.

Melalui percakapan itu, Prabowo juga menyampaikan sukacitanya atas terpilihnya Trump sebagai presiden terpilih AS. Ia juga mengutarakan keingingannya untuk langsung mengucapkan selamat kepada Trump.

"Apabila memungkinkan, saya ingin menghampiri Anda secara langsung di mana pun Anda berada untuk memberikan ucapan selamat secara langsung," kata Prabowo.

"Ah, boleh sekali. Sangat boleh. Kita bisa laksanakan itu kapanpun Anda mau," ucap Trump.

Selain itu, Trump juga menyampaikan harapannya untuk mengunjungi Indonesia. Ia pun mengungkap rasa hormatnya kepada Prabowo dan masyarakat Indonesia.

"Sebuah kehormatan berbicara dengan Anda dan sampai bertemu nanti saya menanti. Tolong sampaikan ke rakyat Anda salam hangat saya, dan saya menghormati mereka dan Anda,” tutur Trump.

Adapun Prabowo saat ini sedang berada di AS untuk memenuhi undangan pertemuan Presiden AS Joe Biden. Ini merupakan kunjungan perdana Prabowo sebagai presiden ke AS.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akbar Evandio
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper