Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jokowi Resmikan Stasiun Pompa Ancol Sentiong: Kurangi 62% Banjir Jakarta

Jokowi berharap kehadiran Stasiun Pompa Air Ancol Sentiong dapat mengurangi banjir di Jakarta hingga 62%
Jokowi Resmikan Stasiun Pompa Ancol Sentiong: Kurangi 62% Banjir Jakarta. Presiden Joko Widodo (Jokowi) / Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Jokowi Resmikan Stasiun Pompa Ancol Sentiong: Kurangi 62% Banjir Jakarta. Presiden Joko Widodo (Jokowi) / Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden

Bisnis.com, JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) berharap kehadiran Stasiun Pompa Air Ancol Sentiong dapat mengurangi banjir hingga 62% untuk Provinsi DKI Jakarta.

"Kemudian hari ini telah selesai Stasiun Pompa Air Sentoing di Ancol yang menelan biaya Rp481 miliar, kita harapkan dengan selesainya di hulu, di tengah, di hilir, kita harapkan banjir di Jakarta bisa berkurang 62%," ujarnya saat melakukan peresmian Stasiun Pompa Ancol Sentiong, Pademangan, Jakarta Utara, Senin (11/12/2023).

Orang nomor satu di Indonesia itu menekankan bahwa infrastruktur pengendali banjir itu dapat mengurangi banjir, khususnya di 7 kecamatan yang ada di Jakarta

"Kita harapkan stasiun pompa ini akan mengurangi banjir di 7 kecamatan di DKI," imbuhnya.

Lebih lanjut, dia mengaku bahwa pemerintah tetap berfokus untuk melakukan penanganan banjir di Ibu Kota, salah satunya melalui penyelesaian dua bendungan, yakni bendungan Ciawi dan bendungan Sukamahi hingga Sodetan Ciliwung. 

Menurutnya, infrastruktur dari hulu ke hilir ini diharapkan dapat menormalisasi Sungai Ciliwung hingga 17 kilometer. Sehingga, kehadiran Stasiun Pompa Air Sentiong di Ancol  turut mengurangi banjir di 7 kecamatan di DKI Jakarta.

Usai melakukan peresmian, Kepala Negara pun menekan tombol secara simbolis dan menandatangani prasasti serta langsung menanam pohon bersama menteri yang hadir.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akbar Evandio
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper