Bisnis.com, JAKARTA — Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengundang tiga bakal calon presiden alias bacapres yakni Anies Baswedan, Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto makan siang di istana negara pada hari ini, Senin (30/10/2023).
Juru bicara (jubir) Anies Baswedan Surya Tjandra membenarkan ada pemanggilan itu. Namun dia berharap presiden juga mengundang semua cawapres, termasuk putra sulungnya, Gibran Rakabuming Raka, yang maju sebagai pendamping Prabowo Subianto, juga hadir dalam acara tersebut.
"Kami berharap seluruh cawapres diundang, supaya Gibran juga hadir,” ujar Surya.
Sayangnya undangan ini hanya ditujukan untuk capres. Sementara itu, ketiga cawapres yakni Muhaimin Iskandar, Mahfud MD, dan Gibran Rakabuming Raka tidak termasuk dalam undangan.
Menurutnya, tujuan dari mengundang ketiga capres tersebut adalah pesan dari Kepala Negara agar setiap pemimpin ke depan dapat menjaga kesejukan situasi politik jelang pemilihan presiden (pilpres) 2024.
“Harapannya mengirimkan pesan kesejukan, persatuan, dan dengan netralitas yang berusaha ditunjukan oleh Presiden, seluruh institusi negara bisa dengan konsisten mengikuti arahan Presiden untuk netral,” tuturnya.
Baca Juga
Tensi politik beberapa pekan belakangan ini mulai panas usai keluarga Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan manuver politik.
Manuver politik keluarga Presiden Jokowi dimulai dengan jabatan kilat Kaesang Pangarep di Partai Solidaritas Indonesia (PSI), kemudian putusan Mahkamah Konstitusi yang dibacakan oleh Ketua MK Anwar Usman, ipar Jokowi sekaligus paman Kaesang dan Gibran Rakabuming Raka, hingga yang terkini adalah langkah Gibran yang maju sebagai cawapres Prabowo Subianto.