Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

6 Pejabat China Mendadak Lakukan Kunjungan Misterius ke Taiwan, Dunia Internasional Ikut Waswas

Enam pejabat China dikabarkan mendadak melakukan kunjungan misterius ke Taiwan.
Enam pejabat China mendadak ke Taiwan/ Bloomberg.
Enam pejabat China mendadak ke Taiwan/ Bloomberg.

Bisnis.com, SOLO - Enam pejabat tinggi China dilaporkan mendadak melakukan kunjungan misterius ke Taiwan.

Kunjungan tersebut dianggap misterius karena tak ada satupun wartawan yang diperbolehkan mendekat dan bertanya tentang alasan kedatangan enam petinggi China tersebut.

Bahkan saat tiba di bandara, enam petinggi China itu langsung dijemput van dan ajudannya mengusir wartawan yang ingin wawancara atau sekadar mengambil foto mereka.

Dilansir dari Al Arabiya, sekelompok pejabat China tersebut tiba di Taiwan pada hari Sabtu dalam kunjungan pertama dalam tiga tahun sejak pandemi COVID-19 dimulai.

Sejauh ini, tujuan mereka disebut "hanya" untuk menghadiri acara budaya di tengah meningkatnya ketegangan militer di Selat Taiwan.

Meski demikian, pemerintah Taipei tetap waspada jika keenam pejabat itu akan membawa misi lain di tengah menegangnya hubungan antara dua negara tersebut.

Keenam pejabat China yang dimaksud dipimpin oleh Li Xiaodong, wakil kepala kantor Shanghai Kantor Urusan Taiwan China.

Sekitar selusin pendukung kemerdekaan Taiwan memprotes kedatangannya di luar bandara. Mereka dengan kompak meneriakkan "Taiwan dan China, negara yang terpisah" dan "orang China, keluar."

Sementara di jalan bandara sekelompok kecil pendukung pro-China meneriakkan sambutan mereka.

Kunjungan China ke Taiwan kali ini tentu membuat waswas dunia. Sebab China telah menolak untuk berbicara dengan pemerintah Taiwan sejak Presiden Tsai Ing-wen menjabat pada tahun 2016.

Akan tetapi pada pertengahan Februari 2023 ini, mereka mendadak mengunjungi Taiwan.

Di sisi lain, China terus melakukan aktivitas militer di dekat Taiwan, termasuk penyeberangan garis median Selat Taiwan hampir setiap hari oleh jet angkatan udara China.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper