Bisnis.com, JAKARTA - Berikut sekolah terbaik di Kabupaten Serang, Banten, yang masuk dalam data TOP 1000 Sekolah dirilis oleh Lembaga Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT).
SMA Islam Nurul Fikri dengan rerata nilai UTBK 2022 sebanyak 587,021 menempati peringkat pertama sekolah terbaik di Serang.
Sekolah terbaik peringkat kedua di Serang ditempati MAN 2 Kota Serang dengan rerata nilai UTBK 2022 sebanyak 544,943.
Adapun peringkat ketiga sekolah terbaik di Serang adalah SMAN 1 Kota Serang yang memperoleh rerata nilai UTBK 2022 sebanyak 529,169.
Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri/Swasta Terbaik di Serang
1. SMA Islam Nurul Fikri
Sekolah yang berdiri sejak 19 Juli 1999 memiliki luas 46 Ha, dan beralamat di Desa Bantarwaru, Kecamatan Cinangka, Kabupaten Serang – Banten. Posisi tepatnya yaitu terletak 8,5 Km dari Pantai Anyer.
TOP 1000 Sekolah
Nilai UTBK 2022: 587,021
Ranking nasional sekolah: 69
2. MAN 2 Kota Serang
MAN 2 Kota Serang merupakan embrio dari lembaga pendidikan keguruan yaitu Pendidikan Guru Agama Negeri (PGAN) Serang. Lokasinya berada di Jl. KH. Abdul Hadi Cijawa Serang Banten.
TOP 1000 Sekolah
Nilai UTBK 2022: 544,943
Ranking nasional sekolah: 319
3. SMAN 1 Kota Serang
SMAN 1 Kota Serang yang memiliki akreditasi A, berdasarkan sertifikat 100/BAP-S/M-SK/XI/2016 ini beralamat di Cimuncang, Kecamatan Serang, Kota Serang, Banten.
TOP 1000 Sekolah
Nilai UTBK 2022: 529,169
Ranking nasional sekolah: 563