Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Komunikasi Verbal: Contoh dan Perbedaannya dengan Non Verbal

Komunikasi verbal adalah komunikasi yang berbentuk dengan lisan dan tulisan. Simak penjelasan lengkapnya.
Jenis komunikasi verbal/Pexels
Jenis komunikasi verbal/Pexels

Bisnis.com, JAKARTA - Komunikasi verbal adalah proses transmisi pesan dengan menggunakan bahasa dari komunikator terhadap komunikan. Kata-kata yang kita ucapkan merupakan isyarat verbal yang digunakan dengan tujuan untuk berkomunikasi. Komunikasi verbal sering kali dianggap sebagai bagian utama dari komunikasi. 

Komunikasi verbal sebagian besar terjadi dalam situasi bertatap muka langsung. Akan tetapi, saat ini komunikasi verbal semakin luas dengan memanfaatkan instrumen atau seperangkat alat elektronik seperti telepon dan email. Faktor yang terpenting dalam komunikasi verbal adalah dengan adanya simbol-simbol verbal dalam pesan yang disampaikan seperti penggunaan susunan bahasa. 

Berikut ini adalah beberapa pembahasan tentang komunikasi verbal yang sudah dilansir dari berbagai sumber:

1. Contoh komunikasi verbal

  • Pesan singkat
    Pesan singkat memiliki fitur yang sama dengan email yaitu bisa menyiapkan soft file seperti audio, gambar, video hingga dokumen. Kamu juga bisa melakukan pengiriman pesan singkat atau pembicaraan dengan beberapa orang sekaligus dalam satu waktu. 
  • Email 
    Email merupakan alat komunikasi verbal di era modern ini. Email merupakan versi canggih dari surat manual. Email memiliki konsep yang sama seperti surat yang berisikan susunan kalimat yang memuat suatu informasi tetapi dikirimkan melalui jaringan internet. Pada awal kemunculannya, email hanya bisa dikirimkan antara dua orang sata. saat ini email bisa ditujukan ke banyak orang sekaligus. 
  • Surat 
    Surat memuat informasi berupa tulisan yang dibubuhkan di atas selembar kertas. Saat ini surat jarang ditulis manual, melainkan diketik di perangkat komputer. Agar sampai ke penerimanya, surat harus dikirimkan melalui jasa pos atau ekspedisi sehingga membutuhkan waktu yang lebih lama untuk diterima dibandingkan dengan pesan elektronik. 
  • Kartu pos 
    Komunikasi verbal yang satu ini juga memuat tulisan di atas sebuah kertas yang bernama kartu pos yang biasanya dijual atau disediakan oleh kantor pos. kartu pos memiliki ukuran standar sebesar 3R sehingga informasi yang dimuat sangat terbatas. Dalam sebuah kartu pos terdapat template isi pesan, alamat dan area untuk perangko.

2. Ciri-ciri komunikasi verbal

  • Komunikasi cenderung bersifat dua arah.
  • Disampaikan melalui media, baik lisan ataupun tulisan.
  • Kualitas komunikasi cenderung ditentukan oleh komunikasi non verbal.
  • Menggunakan kata-kata dari satu atau lebih bahasa. 

3. Prinsip komunikasi verbal

  • Komunikasi adalah aturan yang dipandu
    Komunikasi dipandur oleh keberadaan bahasa dan penggunaan kata yang harus disesuaikan dengan lawan bicara. Pemilihan kata dan gaya bahasa disebut juga dengan pragmatik. 
  • Penekanan mempengaruhi makna 
    Penekanan dapat dilakukan dengan mengulangi ide pokok ataupun memberikan tanda baca. Saat tanda koma, berarti ide kalimat masih berjalan dan akan berhenti pada tanda titik. Tanda seru juga bisa menekankan suatu kalimat, sedangkan tanda tanya bisa membuat pembacanya memikirkan jawaban dari pertanyaan tersebut. 
  • Interpretasi individu mempengaruhi makna 
    Pengaruh budaya, kendala bahasa, kebiasaan, gangguan pendengaran hingga kepribadian dapat mempengaruhi kemampuan seseorang dalam mengartikan suatu makna dalam komunikasi.
    Sehingga dibutuhkan kata-kata dan bahasa yang ringkas serta jelas agar tidak terjadi ambigu dalam berkomunikasi. Untuk itulah ada aturan tata bahasa yaitu untuk menciptakan makna yang sama bagi orang yang memberikan ataupun menerima informasi.

4. Perbedaan komunikasi verbal dan non verbal

  • Perbedaan simbolik 
    Komunikasi verbal dengan sifatnya merupakan sebuah bentuk komunikasi yang diantarai. Dalam arti kita mencoba mengambil kesimpulan terhadap makna apa yang diterapkan pada suatu pilihan kata. Sedangkan komunikasi non verbal lebih alami, isi berfungsi sebagai norma dan perilaku yang didasarkan pada norma
  • Mekanisme pemrosesan 
    Semua informasi termasuk komunikasi diproses melalui otak yang selanjutkan diartikan lewat pikiran yang berfungsi mengendalikan perilaku-perilaku fisiologis dan sosiologis. 

Menurut Malandro dan Barker secara tipikal, belahan otak sebelah kiri adalah tipe informasi yang lebih tidak berkesinambungan dan berubah-ubah, sementara sebelah kanan tipe informasinya lebih berkesinambungan dan alami. 

  • Kesenjangan 
    Michael Burgoon dan Michael Ruffner menegaskan bahwa sebuah pesan verbal adalah komunikasi jika pesan tersebut dikirimkan oleh sumber dengan sengaja dan diterima oleh penerima dengan sengaja juga. 

Komunikasi non verbal tidak banyak dibatasi oleh niat. Persepsi sederhana ini jika seorang penerima sudah cukup dipertimbangkan menjadi komunikasi non verbal. Sebab, komunikasi non verbal cenderung kurang dilakukan dengan sengaja dan kurang halus jika dibandingkan dengan komunikasi verbal 

Itulah beberapa hal mengenai komunikasi verbal yang harus kamu ketahui. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Hana Fathina
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper