Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PDIP Gelar Rakernas Akhir Tahun 2022

Megawati Soekarnoputri menyebut PDIP berencana melakukan rakernas pada sekitar akhir tahun 2022.
PDIP menjadi peserta parpol pertama mendaftarkan diri sebagai peserta Pemilu 2024, Senin (1/8/2022)./Dok. PDIP
PDIP menjadi peserta parpol pertama mendaftarkan diri sebagai peserta Pemilu 2024, Senin (1/8/2022)./Dok. PDIP

Bisnis.com, JAKARTA - Ketua Umum DPP PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri menyebut pihaknya berencana melakukan rapat kerja nasional (rakernas) pada sekitar akhir tahun 2022.

Megawati mengatakan, karena pandemi Covid-19 yang dimulai di awal 2020, pelaksanaan agenda partai jadi agak terhambat, sehingga rakernas yang seharusnya dilakukan pada tahun 2021 baru bisa dilaksanakan pada pertengahan tahun ini, sehingga untuk rakernas tahun 2022, yang wajib dilaksanakan harus dilaksanakan pada akhir tahun ini.

“Jadi kemarin ini sudah saya putuskan bahwa karena kondisi pandemi sudah agak lumayan, tapi mungkin juga dilaksanakan hybrid, nanti belum diputuskan, jadi nanti kita gabung antara yang mestinya pada tahun 2022, ini besok di akhir tahun 2022 ini, nah begitu,” kata Megawati di Seoul, Jumat (16/9/2022).

Ketika ditanya masalah yang akan dibahas di rakernas itu, Megawati mengatakan bahwa banyak sesi rapat rakernas dilaksanakan secara tertutup. Artinya bersifat internal dan bikan untuk konsumsi publik. Dan Megawati mengakui, hal atau materi yang akan dibahas di internal itu  belum diputuskan oleh pihaknya.

“Saya sebagai ketua umum, yang akan memutuskan bahwa oke yang paling penting rapat ini. Dan rapat itu. Kalau ini nanti lihat perkembangan selanjutnya di luar bagaimana. Demikian. Jadi kaau ditanya sekarang (mau bahas apa di rakernas, red), nanti deh, sabar ya,” jawab Megawati.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Nancy Junita
Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper