Bisnis.com, JAKARTA – Kasus harian infeksi Virus Corona (Covid-19) di Asia naik 139.536 kasus. Taiwan menjadi negara penyumbang kasus terbanyak dalam beberapa hari terakhir.
Dikutip dari data Worldometers.info, Kamis (23/6/2022), penambahan kasus Covid-19 di Asia pada Rabu (22/6/2022) terbanyak di Taiwan 52.246 kasus.
Negara itu juga melaporkan jumlah orang meninggal akibat infeksi Virus Corona bertambah 171 orang.
Dalam empat hari terakhir, Taiwan berada di posisi pertama di antara negara di kawasan Asia yang melaporkan kasus Covid-19. Seperti diketahui, subvarian Omicron BA 4 dan BA5 menjadi pemicu penularan Covid-19 saat ini.
Di bawah Taiwan, ada Korea Utara (DPRK) dengan jumlah kasus 15.260. Negara yang dipimpin Kim Jong-un ini tidak mencatat ada kasus kematian.
Selanjutnya, Jepang 13.998 kasus dengan jumlah kematian 12, India 12.940 kasus Covid-19 dengan nol kasus kematian. Kemudian, Israel 10.744 kasus dengan angka kematian nihil.
Baca Juga
Negara Singapura melaporkan 5.862 kasus dengan nol kematian.
Adapun, Indonesia berada di peringkat 14 dengan kasus harian 1.985 dan 52kasus kematian.
Total kumulatif kasus Covid-19 di Asia pada Rabu (22/6/2022) 160.210.723, total kasus meninggal 1.437.378
Berikut daftar top 12 kasus Covid-19 di Asia
Kasus Covid-19 di Asia 22 Juni 2022 | ||
---|---|---|
Negara | jumlah kasus | Meninggal |
1. Taiwan | 52.246 | 171 |
2. DPRK | 15.260 | - |
3. Jepang | 13.998 | 12 |
4. India | 12.940 | - |
5. Israel | 8.968 | - |
6. Korea Selatan | 9.283 | 11 |
7. Singapura | 5.862 | - |
8. Malaysia | 2.425 | 4 |
9. Thailand | 2.387 | 19 |
10. Bahrain | 2,094 | 1 |
11. Indonesia | 1.985 | 2 |
12. UEA | 1.592 | - |