Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Evaluasi Mudik Lebaran 2022, Ini Catatan Menhub BKS

Menhub menekankan perlunya untuk meningkatkan sejumlah layanan dalam pelaksanaan mudik tahun 2023.
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy didampingi Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri BUMN Erick Thohir, Kakorlantas Polri Irjen Pol. Firman Shantyabudi, dan Gubernur Lampung Arinal Djunaidi meninjau kesiapan Pelabuhan Panjang dan Bakaeuheni, Rabu (4/5/2022)./Istimewa
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy didampingi Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri BUMN Erick Thohir, Kakorlantas Polri Irjen Pol. Firman Shantyabudi, dan Gubernur Lampung Arinal Djunaidi meninjau kesiapan Pelabuhan Panjang dan Bakaeuheni, Rabu (4/5/2022)./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan bahwa pelaksanaan mudik Lebaran tahun 2022 berjalan dengan baik dan berhasil.

Hal itu diungkapkan Menhub Budi dalam konferensi pers di akun youtube Sekretariat Presiden.

“Mudik di nilai berhasil, kami memberikan apresiasi kepada kementerian dan lembaga yang berkoordinasi. Kami juga mengapresiasi pemudik dan media yang selalu menginformasikan berita-berita mudik,” ujar Budi Karya Sumadi.

Kendati demikian, dia mengatakan ada beberapa evaluasi yang akan ditingkatkan dalam mudik tahun 2023. Evaluasi itu terjadi di semua sektor mulai dari darat, laut, kereta api, dan udara.

Dalam sektor darat, mengatakan jika evulasi yang akan dijalankan untuk tahun depan adalah proses rekayasa lalu lintas akan dilakukann lebih awal dari tahun 2022.

Kedua, Menhub akan memajukan sistem contra flow sedari KM 70 agar tidak menyebabkan kemacetan yang terjadi di sekitar Jabodetabek.

Terakhir, akan ada penambahan pembangunan rest area untuk menunjang para pemudik yang memakai jalur darat. Tercatat, Menhub Budi akan menambahkan sekitar 10 rest area baru.

Selain itu, Menhub akan menambahkan pelabuhan baru yang berada di Merak dengan membuka pelabuhan Ciwandan yang dapat menampung para pemudik yang ingin menyebrang agar tidak ada penumpukan di Merak.

Serta Menhub akan membuat rest area di sekitar area Merak untuk pemudik beristirahat menunggu kepadatan yang terjadi disana.

Untuk sektor udara, Menhub Budi akan memperpanjang waktu operasi bandara sehingga take off landing dari pesawat akan meningkat. Hal ini akan menambah jumlah dari penerbangan dan pemunpangan meningkat.

Pada sektor kereta api, Menhub akan menambah armada kereta api untuk melakukan mudik di tahun berikutnya. Karena minat masyarakat untuk menggunakan kereta api sangat tinggi.

Terakhir, di sektor laut Menhub Budi Karya akan mencoba untuk membiaskan armada kapal laut dengan jarak dekat seperti Jakarta - Semarang agar masyarakat terbiasa menggunakan kapal laut.

Adapun, rapat evaluasi mudik 2022 di hadiri oleh Presiden Joko Widodo, Menteri Perhubungan, Menteri PUPR, Kapolri, Menteri Agama, dan perwakilan dari BUMN.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Lukman Nur Hakim
Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper