Tak hiraukan interupsi
Sikap Puan Maharani yang menjabat sebagai Ketua DPR kembali menjadi perhatian publik.
Pasalnya, saat sidang paripurna DPR pada Senin (8/11/2021), Puan tak menghiraukan interupsi dari anggota DPR.
Dalam kesempatan itu, anggota DPR yang diketahui bernama Fahmi Alaydroes dari Fraksi PKS terlihat berulang kali mengajukan interupsi. Suara keras Fahmi saat mengajukan interupsi sampai terdengar hingga tribun samping.
"Interupsi pimpinan, interupsi," katanya.
Namun demikian, Puan tak menggubris interupsi tersebut dan tetap mengetok palu tanda rapat paripurna ditutup.
Baca Juga
Anggota DPR Itu pun kemudian menyalak di akhir sidang.
"Gimana mau jadi capres, hak konstitusi kita saja gak dikasih," kata dia.
Ucapan anggota tersebut sempat membuat riuh rendah ruang sidang. Nampak Utut Adiyanto dari Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menghampiri anggota tersebut dan menunjuk-nunjuk dia.
Tak lama kemudian kedua pergi meninggalkan ruang sidang.