Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Besok KTT Asean Digelar, Begini Pengamanan dari Polda Metro Jaya

Polda Metro Jaya menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat atas kemungkinan terganggunya kelancaran arus lalu lintas selama penyelenggaraan KTT Asean.
Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo./Antara
Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo./Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo mengatakan sebanyak 300 personel Kepolisian dikerahkan untuk pengamanan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asean yang berlangsung di Jakarta pada 23-24 April 2021.

"Kegiatan ini melibatkan 300 personel yang terdiri atas 150 personel untuk pengawalan yang merupakan gabungan dari Polda Metro Jaya dan Korlantas serta 150 personel untuk pengamanan rute," kata Sambodo di Lapangan Presisi Ditlantas Polda Metro Jaya, Kamis (22/4/2021).

Kegiatan pengamanan tersebut melibatkan 32 mobil pengawalan dan 60 motor pengawalan.

Sambodo juga menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat atas kemungkinan terganggunya kelancaran arus lalu lintas selama penyelenggaraan KTT Asean.

"Permohonan maaf kepada masyarakat apabila perjalanan agak sedikit terganggu pada hari Jumat dan Sabtu saat kegiatan KTT Asean dilaksanakan," katanya.

Polda Metro Jaya melaksanakan pengamanan kegiatan Konferensi Tingkat Tinggi Asean yang dihadiri oleh 10 kepala negara atau setingkat kepala negara Asean.

Dalam kegiatan tersebut akan hadir kepala negara atau pejabat setingkat kepala negara dari Brunei, Kamboja, Laos, Malaysia, Myanmar, Filipina, Singapura, Thailand dan Vietnam.

Adapun, KTT Asean diharapkan mampu menghasilkan solusi konkret dalam menciptakan kedamaian di Myanmar, yang sampai saat ini masih bergejolak. KTT Asean itu akan dipimpin Raja Brunei Darusallam Sultan Hassanal Bolkiah selaku Ketua Asean.

Berdasarkan catatan Bisnis, pemimpin junta Myanmar Jenderal Min Aung Hlaing pun direncanakan hadir meski gelombang penolakan ramai disuarakan sejumlah pihak.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper