Bisnis.com, JAKARTA – Pemilihan kepala daerah Provinsi DKI Jakarta atau pemilihan gubernur DKI Jakarta masih 3 tahun lagi digelar, namun sudah mulai memanas. Sejumlah partai politik (parpol) sudah mulai ‘perang’ opini dan memunculkan sejumlah nama yang dianggap bisa menyaingi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Pada Pilkada DKI 2017 atau Pilgub DKI 2017, Anies dan pasangannya kala itu, Sandiga Uno, mengalahkan petahana Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dan Dajrot Saiful Hidayat.